Artikel Pilihan

Ciri-ciri Daun dan Batang Pohon Ketapang

Jumlah pohon di dunia ini sangatlah banyak. Untuk mengenali satu dengan lainnya kita memerlukan pendekatan yang cukup dalam. Karena banyak jenis satu dengan lainnya yang sulit untuk dibedakan. Salah satunya adalah pohon ketapang.

Pohon ini nampaknya memiliki kesamaan dengan beberapa pohon lain, sehingga dalam membedakannya kita perlu secara mendetail. Untuk itu disini kami akan memberikan Ciri-ciri yang bisa jadi patokan anda dalam mengenali pohon ketapang.

Ciri-ciri Umum Pohon Ketapang

Ciri Ciri Pohon Ketapang

Pohon ketapang merupakan pohon yang mampu tumbuh tinggi menjulang. Batangnya ramping dan sangat cocok untuk tumbuhan peneduh. Dinamakan tumbuhan peneduh, karena fungsi dari tumbuhan tersebut adalah untuk meminimalisasi pancaran dari sinar matahari langsung.




Pohon ketapang memiliki daun yang bentuknya lebar dan jumlahnya banyak maka dari itu sangat pas jika dijadikan pohon peneduh. Bahkan anda pasti sering melihat pohon ini berada di pinggir jalan besar yang sering dilalui mobil. Pohon ketapang memang mampu menyerap karbondioksida dan juga karbon monoksida serta menukarnya dengan oksigen yang berguna bagi makhluk hidup.

Baca juga : Kelebihan dan Kekurangan Menanam Pohon Ketapang Di Area Rumah

Ciri-ciri Pohon Ketapang dari Bentuk Daun

Jika kita lihat dari bentuk daunnya, memang seringkali kita menemukan kemiripan dengan pohon lainnya. Untuk itu, disini kami akan memberikan deskripsi yang akan memudahkan Anda dalam mengenali pohon ketapang dengan mudah.

Jika kita lihat dari bentuk daunnya, pohon ini memiliki jenis daun menyirip. Pada bagian tengah daunnya memiliki tulang yang cukup kuat dan kokoh. Sementara itu, jika kita kenali dari bagian bentuknya maka daun pohon ketapang berbentuk agak oval memanjang. Pada bagian ujung dari daun ini agak lancip.
Ciri Ciri Pohon Ketapang
Sumber: catatandokterikan.com
Daun ketapang memiliki bentuk yang cukup besar jika dibandingkan dengan daun lainnya. Panjangnya sendiri sekitar 3.5 sampai 15 cm. Sementara itu lebatnya mulai dari 2.5 sampai 9 cm. Tingkat lebar dan panjang daun ditentukan oleh kesuburan dari pohon ketapang itu sendiri. Semakin lebar dan panjang, daunnya semakin baik untuk pohon teduh.

Jika kita lihat dari warna daunnya, maka mirip dengan pohon manggis. Warna daunnya adalah hijau muda. Warna dari pohon ini yang agak muda dipengaruhi oleh tingkat kandungan klorofil di dalamnya. Kandungan di daun yang berwarna hijau muda tersebut sangat kaya untuk proses fotosintesis.

Baca juga : Apakah Perbedaan Pohon Ketapang Kencana dan Lainnya?

Proses fotosintesis adalah pemasakan zat-zat yang diperlukan oleh tumbuhan dengan menggunakan cahaya matahari. Sementara itu, untuk proses pernapasan daun, pohon ketapang mengandalkan Stomata pada daunnya jika dibandingkan dengan lentiselnya.

Ciri-ciri Pohon Ketapang dari Bentuk Batang

Batang dari pohon ini pun tidak memiliki spesifikasi khusus. Bentuknya sangat mirip dengan jenis pohon yang lainnya. Jika dilihat dari bentuknya, batang dari pohon ketapang ini memiliki penampang yang bulat. Termasuk tumbuhan yang mampu tumbuh tinggi, pohon ketapang mampu menjulang hingga mencapai 5 sampai 10 meter.

Dimana pada bagian atas batangnya penuh oleh cabang-cabang pohon dibandingkan bagian bawahnya. Cabang-cabang tersebut kemudian mengecil diteruskan oleh tumbuhnya ranting. Dimana ranting ini yang menjadi tempat menggantungkan daun ketapang yang ukurannya cukup besar.

Kandungan dari batang pohon ketapang cukup kaya akan serat kayu. Dengan begitu, batangnya masuk dalam kategori batang yang kuat. Bahkan karena kekuatannya, pohon ketapang mampu berdiri kokoh dalam keadaan apapun.

Jika dilihat dari warnanya, batang dari ketapang berwarna coklat gelap.

Baca juga : Di Mana Habitat Pohon Ketapang untuk Pertumbuhan Optimal ?

Apabila kita rasa dengan menggunakan tangan, maka kita akan merasakan tekstur yang kasar dan sedikit mengelupas. Batang pohon ketapang memiliki peranan utama sebagai penopang pohonnya sendiri Disamping itu, batang pohon ketapang memiliki fungsi dalam menunjang proses fotosintesis.




Sama seperti pohon yang lain, di dalam batang ini juga terdapat pembuluh xilem dan floem. Dimana pembuluh xilem digunakan untuk mengangkut air dan zat hara dari tanah. Sementara itu pembuluh floem digunakan untuk mengangkut hasil fotosintesis untuk diedarkan ke seluruh organ pohon ketapang.

Demikian penjelasan mengenai ciri-ciri dari pohon ketapang. Di sini kami memberikan tiga pendekatan. Pertama melihat pohon secara umum, kedua dengan melihat daunnya dan ketiga dengan mengidentifikasi batangnya. Pohon ketapang sejatinya mudah untuk dibedakan, terutama bagi mereka yang sudah paham ciri-ciri dari pohon ketapang ini. Semoga bermanfaat.

Baca Juga :




Belum ada Komentar untuk "Ciri-ciri Daun dan Batang Pohon Ketapang "

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel