Artikel Pilihan

Jenis-jenis Bunga Aster Paling Indah

Faktanya bunga Aster adalah salah satu bunga yang dapat bermekaran sepanjang tahun. Tanaman bunga Aster juga dikategorikan sebagai bunga sempurna karena alat reproduksi yang dimiliki lengkap, yakni benang sari dan putik. Jenis-jenis bunga Aster paling indah pun beragam. Seringkali dijadikan bunga potong dan disusun hingga berbentuk rangkaian bunga.

Bunga Aster juga sering ditemui pada beberapa acara sebagai tanaman hias dan aksesoris. Misalnya, pada acara pernikahan, peresmian kantor, ulang tahun, dan perayaan valentine. Bunga yang berasal dari Tiongkok ini memiliki pusat budidaya di Indonesia, yakni daerah Pacet. Tanaman bunga Aster disinyalir dapat tumbuh dengan sangat baik pada wilayah dataran tinggi atau pegunungan.

Intip 8 Jenis Bunga Aster

Secara keseluruhan tanaman bunga Aster berntuknya menyerupai bunga kertas. Dilihat dari warna berbagai jenis Aster juga beragam, mulai dari warna biru, ungu, kuning, dan putih. Umumnya jenis bunga Aster hanya berumur 1-2 tahun dimana dalam setangkai memiliki beberapa cabang dengan kuntum bunga pada bagian ujung.

1. Aster New England

ciri ciri pohon bunga aster

Aster New England adalah jenis bunga Aster berasal dari pegunungan Rocky, wilayah Amerika Utara. Disinyalir batang tanaman ini dapat tumbuh mencapai tinggi 120 cm. Mahkota bunganya berwarna ungu dan pada bagian tengah terdapat gradasi kuning cerah.


2. Aster Alpinus

Tanaman hias Aster Alpinus menghiasi pegunungan Eropa dijuluki sebagai bunga Aster Alpen. Jenis satu ini berasal dari Kanada dan Amerika Serikat. Warna bunganya juga bervariasi mulai dari ungu, biru, hingga merah muda. Namun, jenis ini tidak berbunga sepanjang tahun, hanya dijumpai ketika awal dan akhir musim panas.

3. Aster Amellus

ciri ciri pohon bunga aster amellus
Sumber: ashwoodnurseries.com
Jenis bunga Aster Amellus tidak hanya cantik tetapi digolongkan sebagai tanaman herbal. Disamping itu, bunga Aster Amellus merupakan lambang perpisahan. Warna yang disajikan yakni bunga berwarna ungu yang bagian tengahnya bergradasi oranye kekuningan. Biasanya jenis ini akan berbunga sepanjan Juli hingga Oktober. Pada proses penyerbukan bunganya dibantu serangga.

Baca Juga :

4. Eucephalus Breweri

Eucephalus breweri Aster dinamakan dengan bunga Aster kuning karena warnanya kuning cerah. Asal alami bunga ini adalah Amerika Utara dengan wilayah paling banyak ditemukan adalah Sierra Nevada.

5. Ionactis Alpine

ciri ciri pohon bunga aster lonactics alpine
Sumber: commons.wikimedia.org 
Faktanya ada bunga Aster yang masih dapat bertumbuh pada daerah kering. Jenis Ionactis pertama kali ditemukan pada wilayah California hingga Montana. Ionactis Alpine memiliki diameter bunga sekitar 1 cm dan ketinggian mencapai 12 cm. Jenis ini memiliki warna merah muda maupun ungu dengan gradasi ditengahnya berwarna kuning.

6. Oreostemma Peirsonii

Kecantikan bunga Aster jenis ini dilihat dari mahkota bunga yang berwarna keunguan dengan gradasi kuning cerah bagian tengahnya. Adapun diameter bunga mencapai 2 cm dan dapat tumbuh hingga ketinggian 8 cm. Oreostemma Peirsonii banyak ditemukan pada wilayah pegunungan alpen.

7. Euribia Divaricata

Jenis ini juga memiliki julukan yakni Aster Kayu Putih karena mahkota bunganya berwarna putih dan bagian tengah terdapat sentuhan warna kuning cerah. Aster Euribia divaricata ditemukan pada wilayah timur Amerika Utara, tepatnya pegunungan Appalachian. Jenis Aster satu ini hanya tumbuh dan bermekaran ketika musim panas hingga gugur.


8. Symphyotrichum Ericoides

Jenis Aster kali ini lebih populer dengan sebutan bunga Aster Putih. Umumnya, bunga Symphyotrichum Ericoides berwarna putih dan pada bagian tengahnya memiliki warna kuning. Diameter bunga juga tergolong kecil sekitar 8,5 mm hingga 12,7 mm. Asal bunga ini adalah Amerika Utara dan bagian utara Meksiko

Jenis-jenis bunga Aster diatas memiliki keindahan masing-masing. Habitatnya memang beragam mulai dari dataran rendah dan dataran tinggi karena bunga Aster adaptif. Namun, pertumbuhan menjadi ideal jika ditanam pada wilayah pegunungan.

Baca Juga :


Belum ada Komentar untuk "Jenis-jenis Bunga Aster Paling Indah"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel