Artikel Pilihan

Ciri Ciri Pohon Mahkota Dewa (Phaleria macrocarpa) Di Alam Liar

Mahkota Dewa

Mahkota Dewa atau Simalakama (Phaleria macrocarpa) adalah spesies pohon asli Indonesia. Pohonnya juga ditemukan tumbuh di daerah tropis New Guinea pada ketinggian kurang dari 1.200 m dpl.

Pohon mahkota dewa seringkali ditanam sebagai tanaman peneduh di pekarangan, taman, maupun tepi jalan raya. Ukurannya yang tidak terlalu besar dengan tinggi umum 3 meter membuatnya cocok sebagai tanaman perdu.



Buahnya yang berwarna merah menyala memiliki kandungan zat seperti Alkaloid, Saponin, Flavonoid, dan Polifenol. Meski buah itu sangat menggoda untuk dimakan, namun dapat menyebabkan kematian (beracun) pada manusia yang mengonsumsinya. Dari situ munculah peparah lokal yang berbunyi "bagaikan buah simalakama", yang banyak diibaratkan oleh masyarakat seperti "kisah cinta".


Ciri Ciri Daun Mahkota Dewa


Ciri Ciri Daun Mahkota Dewa
Source : flickr.com/selaras harmony jiwa

Daunnya meruncing dengan panjang 7-10 cm dan lebar 3-5 cm setiap lembarnya.


Ciri Ciri Bunga Mahkota Dewa


Ciri Ciri Bunga Mahkota Dewa
Source : flickr.com/Tai Lung Aik

Bunganya tumbuh menggerombol pada ranting atau batang pohon dan berwarna putih.


Ciri Ciri Buah Mahkota Dewa


Ciri Ciri Buah Mahkota Dewa
Source : flickr.com/Tai Lung Aik

Buah mahkota dewa atau yang akrab kita kenal dengan sebutan "Simalakama" berbentuk bulat dengan diameter sekitar 3 cm, berwarna hijau saat masih muda dan merah ketika matang. Setiap buah memiliki satu hingga dua biji berwarna cokelat, dan buah tersebut beracun.




Ciri Ciri Pohon Mahkota Dewa


Pohon Mahkota Dewa
Source : shuangxingfu.blogspot.com

Pohon mahkota dewa membentuk semak atau pohon kecil yang dapat tumbuh mencapai ketinggian 5-7 meter di alam liar. Ia banyak ditemukan pada daerah yang memiliki ketinggian 10 hingga 1.100 m dpl di hampir seluruh daratan nusantara.

Pohonnya sendiri memiliki masa produktif (menghasilkan buah) saat usianya 10 hingga 20 tahun.


Belum ada Komentar untuk "Ciri Ciri Pohon Mahkota Dewa (Phaleria macrocarpa) Di Alam Liar"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel