Artikel Pilihan

Menikmati Suasana Romantisme dengan Pohon Sakura di Perancis

Tiada tempat seromantis Perancis. Negara ini nampak sebagai sebuah tempat impian bagi para gadis. Bagaimana tidak, lokasi yang dipenuhi dengan unsur romantisme ini bisa membuat perempuan manapun jatuh hati. Pemandangan yang tampak seperti sebuah lukisan penuh estetika ini kembali dilengkapi dengan keindahan dari pohon sakura.

Di Perancis, anda bisa menemukan pepohonan sakura yang dicintai banyak orang. Hadirnya sakura membuat landskap romantis menjadi semakin lengkap dan memorable. Tidak hanya itu saja, pada saat-saat tertentu, mekarnya bunga sakura ini seringkali digunakan sebagai momen melamar sang kekasih.

Tak jarang, banyak yang mengimpikan untuk dapat menyaksikan keindahan sakura di Perancis, tempat paling romantis di dunia. Ada beberapa lokasi yang perlu anda catat untuk dikunjungi di musim semi, berikut di bawah ini :



Disneyland Paris

Ciri Ciri Pohon Wisata Bunga Sakura

Selain dari menyuguhkan dunia Disney yang begitu menakjubkan dengan berbagai macam latar dan tokoh yang bisa berinteraksi langsung dengan pengunjung, anda pun bisa melihat keindahan pepohonan sakura di tempat ini. Tidak semua spot ditanami oleh sakura, hanya ada beberapa lokasi tertentu saja yang bisa anda temukan.

Barisan pohon sakura terindah di lokasi ini ada di jalur keluar Fantasyland Train Station, tepat di belakang Toad Hall Restaurant. Jalur yang berbentuk kurva ini dipenuhi oleh pohon sakura yang rimbun di segala sisi, yang memang sengaja dibuat untuk mempertunjukkan mekarnya bunga sakura pada waktu tertentu. Sekumpulan pohon sakura juga dapat ditemukan di spot yang lain seperti di sekitar Phantom Manor dan di bagian depan wahana It’s A Small World.

Jardin des Plantes

Ciri Ciri Pohon Wisata Bunga Sakura
Sumber: i.pinimg.com
Berjalan-jalan di taman merupakan salah satu aktivitas yang seringkali dilakukan anak muda bersama dengan kekasihnya. Jardin des Plantes merupakan lokasi yang tepat untuk itu. Lokasi ini merupakan taman dengan struktur yang cukup unik. Ada beberapa jalan setapak dengan bentuk lurus dan linear, membentuk garis membentang dari ujung ke ujung.

Di sela-sela jalan ini ditanami berbagai jenis rerumputan dan juga bunga, termasuk pohon sakura. Lain halnya dengan lokasi di Disneyland, hanya ada satu pohon sakura saja yang berdiri di tempat ini. Sakura ini termasuk dalam jenis Wiping Cherry Blossom yang terkenal akan bentuknya yang besar, serta dedaunan yang menjorok ke bawah seperti air terjun. Pada waktu tertentu, bunga-bunga di pohon ini akan mulai bermekaran dan membentuk air terjun berwarna merah muda yang menghiasi taman ini.

Square Gabriel Pierne

Ciri Ciri Pohon Wisata Bunga Sakura
Sumber: i.pinimg.com
Tempat ketiga untuk melihat sakura di Perancis adalah Square Gabriel Pierne. Tempat ini merupakan salah satu simbol bersejarah di Perancis. Di lokasi ini terdapat sebuah monumen yang ditujukan pada seorang musisi Perancis terkenal, yang juga menjadi nama dari alun-alun ini. Ada bangku duduk yang terbuat dari batu berbentuk buku.

Square Gabriel Pierre menjadi salah satu tempat untuk relaksasi dan bersantai dari hiruk pikuk perkotaan. Dengan suara angin yang sayup-sayup sembari diiringi suara bel dari universitas yang terletak tak jauh dari sana, taman ini menjadi tempat yang istimewa untuk beristirahat. Terlebih lagi, pemandangan sakura yang akan mekar pada bulan April semakin menambah keistimewaan tempat ini.

Notre Dame

Ciri Ciri Pohon Wisata Bunga Sakura
Sumber: i1.wp.com
Salah satu bangunan bersejarah dan religius di Perancis ini juga menyimpan keindahan sakura. Ada rimbunan pohon sakura yang terletak pada bagian selatan Notre Dame. Banyak orang menyaksikan keindahan sakura ini pada waktu-waktu tertentu, dan menjadikannya momen paling indah di negara ini.

Suasana Notre Dame yang begitu tenang diperindah dengan mekarnya sakura yang juga memberikan warna baru pada sungai yang terletak tepat di belakangnya. Untuk bisa menyaksikan dengan jelas, wisatawan biasanya akan menuju bagian selatan sungai untuk mengabadikan foto pohon sakura tersebut.



Menara Eiffel

Ciri Ciri Pohon Wisata Bunga Sakura
Sumber: silverkris.com
Tempat untuk menyaksikan indahnya sakura di Perancis yang terakhir adalah tak lain dan tak bukan, Menara Eiffel. Menara ini menjadi ikon utama negara Perancis. Bangunan dengan bentuk ini menyimpan berjuta keindahan, dan dinobatkan sebagai salah satu tempat yang paling romantis di bumi ini.

Pemandangan sakura dapat dilihat pada sekitar musim semi. Pohon-pohon ini ditanam terpisah dari yang lainnya, sehingga kita bisa menemukan pohon sakura yang letaknya saling berjauhan satu sama lain. Warna hijau dari rerumputan akan semakin cantik dikala bunga sakura mulai bermekaran.

Belum ada Komentar untuk "Menikmati Suasana Romantisme dengan Pohon Sakura di Perancis"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel