Artikel Pilihan

Ternyata, 4 Tanaman Buah Ini Bisa Dijadikan Bonsai

Indonesia merupakan negara tropis yang memiliki banyak sekali macam-macam tanaman. Jenis tanaman memiliki berbagai jenis misalnya tanaman buah hingga sayur. Teknik penanamannya pun beragam. Salah satu teknik menanam yang cukup terkenal adalah bonsai. 

Teknik bonsai sendiri adalah membuat tanaman menjadi lebih kecil yang ditanam di dalam sebuah pot. Bentuknya menyesuaikan pohon pada ukuran sebenarnya. Perbedaan ukuran inilah yang menjadi seni tersendiri. Apalagi semakin banyak gaya bonsai yang tampak sulit. Tentu saja semakin sulit gayanya akan semakin mahal. 

Sejak zaman dahulu bonsai sudah dikenal sebagai simbol kebahagiaan di ajaran Budha. Seiring perkembangan zaman tentu bonsai semakin dikenal sebagai hiasan di rumah. Keindahan mulai dari bentuk dan lekukan bagian batang dan ranting yang membuat pohon bonsai tampak menarik. 

Siapa sangka ada beberapa tanaman buah yang bisa dijadikan bonsai. Beberapa tanaman ini bahkan hanya dikembangkan di Indonesia. Bisa dibayangkan bukan ada tanaman buah yang ukurannya sangat kecil namun tetap bisa menghasilkan buah. Berikut daftar tanaman buah yang ternyata bisa menjadi bonsai.
Ciri Ciri Pohon Bonsai


 

1. Jeruk 

Tanaman jeruk ternyata bisa dijadikan bonsai. Bentuk daun dan batangnya yang tidak terlalu besar membuat tanaman ini sangat mungkin dijadikan bonsai. Untuk membuat bonsai yang indah, kamu sebaiknya memilih tanaman jeruk yang memang berbentuk pohon. 

Ada beberapa jenis tanaman jeruk yang bentuknya semak atau perdu. Nah jenis ini sebaiknya tidak kamu pakai karena akan merusak atau menggagalkan bonsai. Saat menanam dan membentuk bonsai, kamu membutuhkan pohon yang kokoh dan juga kuat. Beberapa jenis tanaman jeruk yang bisa dijadikan bonsai seperti jeruk kingkit, jeruk bali dan juga jeruk keprok. 

2. Sawo 

Sawo termasuk salah satu jenis tanaman yang cukup khas berasal dari negara tropis. Buah yang kulitnya berbulu ini termasuk buah unik yang mungkin jarang ditemui di berbagai belahan dunia manapun. Maka dari itu, akan semakin unik bila tanaman sawo sendiri ternyata bisa dijadikan pohon bonsai.

Tanaman ini sendiri memiliki beberapa karakteristik yang unik. Salah satunya adalah pohon ini mengandung getah. Bahkan, sawo yang hidup di alam bebas bisa memiliki tinggi sampai 15 meter. Untuk karakteristik kulit batangnya sendiri tidak rata. Sementara bagian daunnya adalah model tunggal menyebar. Karakteristik yang unik ini tetap saja bisa menjadikan sawo sebagai tanaman bonsai. Namun, kamu sebaiknya jangan asal membuat tanaman sawo menjadi bonsai. Hanya ada beberapa jenis sawo yang sebenarnya bisa dijadikan bonsai misalnya sawo kecik, sawo duren dan juga sawo manila. 
Ciri Ciri Pohon Bonsai
Sumber: centralbonsai.com

3. Sinatho 

Tanaman yang memiliki nama latin Eugenia unifloral atau Eugenia michelli merupakan salah satu buah tropis yang sama seperti sawo. Di Indonesia jenis tanaman buah ini kerap disebut dengan ceremai belanda atau dewa ndaru. Biasanya tanaman ini dijadikan pagar tanaman apalagi di daerah Jawa Tengah dan Jawa Barat. 

Jika menjadi tanaman normal, siantho bisa mencapai ketinggian sampai lima meter. Siantho sendiri mempunyai buah yang banyak dan warnanya merah. Jika dilihat sekilas maka siantho sendiri sebenarnya memiliki kelebihan tersendiri untuk dijadikan sebuah tanaman bonsai. 

4. Jambu Biji 

Ciri Ciri Pohon Bonsai
Sumber: bibitonline.com



Tanaman buah yang bisa dijadikan bonsai terakhir adalah jambu biji. Tanaman buah satu ini memiliki daun yang berwarna hijau. Jika dipegang, tanaman ini memiliki daun yang agak kasar. Buah dari jambu biji berwarna hijau dan berbiji layaknya kerikil, batu atau bisa dibilang pasir keras. Keunikan tanaman jambu biji sendiri bisa dilihat pada bagian batang yang keras namun permukaannya halus. 

Hal lain yang menjadi daya tarik adalah bagian akarnya yang begitu indah. Jambu biji sendiri bisa menjadi tanaman bonsai karena pohon ini mudah didapatkan dan ternyata mudah untuk dibentuk. Jadi, tak ada salahnya mencoba tanaman jambu biji menjadi bonsai. 

Demikian deretan daftar tanaman buah yang ternyata bisa menjadi tanaman bonsai. Memang menjadi keunikan tersendiri mengingat pohon buah memproduksi buah dengan ukuran yang besar. Tapi ternyata produksi buah bisa mengikuti ukuran bonsai dan menjadi tanaman yang unik. Tertarik untuk mencobanya?

Belum ada Komentar untuk "Ternyata, 4 Tanaman Buah Ini Bisa Dijadikan Bonsai"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel