Artikel Pilihan

Daftar Tanaman Buah yang Bisa Ditanam dengan Hidroponik

Buah menjadi salah satu kebutuhan dasar manusia. Selain mengandung aneka vitamin, buah juga berfungsi meningkatkan imunitas tubuh. Nah, maka dari itu banyak orang yang rutin berbelanja buah.

Sekarang kamu bisa loh menanam buah sendiri di rumah tanpa perlu repot membeli ke pasar. Salah satu caranya adalah menanam teknik hidroponik. Teknik menanam tanpa tanah ini sangat mudah untuk diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari.

Ciri Ciri Pohon Buah Hidroponik

Namun, tak semua tanaman buah bisa ditanam dengan hidroponik. Tanaman yang berbuah pada dasarnya memang sulit untuk ditanam secara hidroponik. Selain karena butuh space besar, prosesnya juga cukup rumit. Sebenarnya buah apa saja yang bisa ditanam dengan hidroponik? Ini dia daftarnya.



1. Buah pepaya

Buah tropis satu ini memang kaya akan vitamin C. Jika kamu ingin menanam pepaya secara hidroponik, kamu bisa melakukannya di pot dengan ukuran 90 cm dengan diameter kurang lebih 60 cm. Memang butuh tempat yang lebih luas dan lebar dibanding menanam sayuran biasa.

Namun, tak semua jenis pepaya bisa ditanam secara hidroponik. Salah satu pepaya yang bisa ditanam dengan hidroponik adalah pepaya california. Hal ini disebabkan pepaya california memiliki batang yang tidak tinggi. Tentu saja akan aman jika harus ditanam di dalam pot.

Jika kamu ingin mencoba menanam pepaya secara hidroponik, ada satu hal yang perlu diperhatikan yaitu nutrisi. Pastikan nutrisi di dalam pot benar-benar cukup untuk pertumbuhan pepaya. Tanaman yang berbuah membutuhkan nutrisi lebih banyak dibandingkan dengan sayuran biasa.

Tak sampai di situ, kamu juga harus memperhatikan apakah ada penyakit tanaman yang mengancam pertumbuhan buahnya. Salah satu cara mencegahnya ada memangkas ujung daun yang sekiranya terkena hama. Cara tersebut dapat menyelamatkan tanaman dari penyakit serius.

2. Strawberry

Wah pastinya banyak dari kamu yang menyukai buah asam yang menyegarkan ini. Banyak yang mengatakan bahwa strawberry hanya dapat ditanam di dataran tinggi. Namun dengan sistem hidroponik dapat ditanam di mana saja.

Namun, tekniknya memang cukup sulit. Ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan antara lain dengan teknik ekisiting yaitu menanam dari sulur atau stolon. Selain itu, kamu juga bisa menanam dari benih yang telah disemai terlebih dahulu. Cara menanam strawberry memang beda dari yang lain.
Ciri Ciri Pohon Tanaman Buah Hidroponik
Sumber: bobo.grid.id


3. Melon

Nah, buah manis satu ini juga banyak penggemarnya. Meski masih jarang orang yang menanam melon dengan hidroponik, namun nyatanya buah ini bisa ditanam tanpa tanah. Mirip dengan strawberry, menanam melon dengan hidroponik juga memiliki tingkat kesulitan tinggi.

Melon merupakan jenis tanaman dengan batang merambat. Maka, kamu harus menyiapkan space untuk pertumbuhan rambatan melon. Selain itu, kamu juga harus sering memangkas tunas yang sekiranya menghambat pertumbuhan melon. Kamu juga harus memastikan tanaman melon mendapatkan asupan matahari yang cukup.

4. Semangka

Buah berair satu ini memang sangat membutuhkan tanah untuk media tanam. Lalu, bagaimana jika dengan sistem hidroponik? Kamu harus selalu memantau nutrisinya mengingat semangka hanya mendapatkan asupan nutrisi dari air yang kamu siapkan.

Maka dari itu banyak orang yang menambahkan asupan nutrisi untuk tanaman semangka hidroponik. Beberapa jenis pupuk seperti urea dan kompos cair menjadi salah satu jenis yang banyak dipakai. Jangan lupa untuk membersihkan gulma supaya pertumbuhan tanaman bisa lebih optimal.

5. Cabai

Siapa yang tak senang dengan cabai, apalagi orang Indonesia yang gemar makan pedas. Nah pastinya banyak orang yang mengincar untuk menanam cabai sendiri di rumah dengan teknik hidroponik. Sayangnya, cabai termasuk tanaman hidroponik yang cukup sulit untuk ditanam.



Kamu harus mengontrol nutrisi serta kadar air secara teratur agar memastikan pertumbuhan cabai bisa terjadi dengan sempurna. Ingat seluruh tanaman hidroponik yang berbuah pastinya membutuhkan nutrisi dan air ekstra dibanding sayuran biasa.

Itu dia deretan buah yang bisa ditanam dengan hidroponik. Banyak memang yang bisa dibudidayakan dengan hidroponik. Namun, kamu harus rajin-rajin membaca dan mencoba sendiri ya. Pastinya jika terbiasa kamu akan bisa menanam tanaman buah dengan hidroponik. Selamat mencoba sendiri di rumah!

Belum ada Komentar untuk "Daftar Tanaman Buah yang Bisa Ditanam dengan Hidroponik"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel